Skip to main content

Kapan Sakit Kepala yang Muncul Perlu Dikhawatirkan?

Sakit kepala adalah keluhan umum yang bisa dialami oleh semua orang dari berbagai usia. Tapi kapan seseorang harus merasa khawatir dengan sakit kepala yang dialaminya?
Sebagian besar orang merasa khawatir apakah sakit kepala yang dialaminya akibat tumor otak, aneurisms atau kondisi menakutkan lainnya. Untuk itu seseorang harus tahu kapan sakit kepala yang dialaminya perlu penanganan lebih lanjut atau tidak.
Untuk mengetahui apakah sakit kepala yang dialami perlu dikhawatirkan atau tidak maka seseorang perlu mengetahui terlebih dahulu seberapa buruk sakit kepala yang dialami, kapan kejadiannya, frekuensi sakit kepala yang muncul serta adakah gejala lain yang menyertainya.



Berikut ini adalah beberapa gejala sakit kepala yang harus dikhawatirkan, seperti dikutip dari housecalldoctor yaitu:
1. Sakit kepala yang parah muncul secara mendadak terutama saat bangun dari tidur
2. Serangan sakit kepala yang dimulai setelah berusia lebih dari 50 tahun
3. Sakit kepala yang parah saat pagi hari dan disertai dengan muntah
4. Terjadi perubahan yang signifikan terhadap pola sakit kepala yang dialami dibandingkan orang normal lainnya
5. Terasa nyeri dan sakit kepala yang berat ketika sedang menelepon
6. Sakit kepala yang disertai dengan kebingungan atau perubahan lain dalam kondisi mental
7. Sakit kepala yang berhubungan dengan mata merah
8. Sakit kepala setelah mengalami cedera di kepala, terutama jika semakin memburuk dari waktu ke waktu

Beberapa kondisi medis bisa menyebabkan timbulnya sakit kepala yang perlu dikhawatirkan seperti tumor otak, aneurisms (daerah pembuluh darah yang meledak atau pecah) serta infeksi (influenza atau meningitis).
Sementara itu ada pula 3 jenis sakit kepala yang banyak terjadi dan umumnya tidak terlalu perlu dikhawatirkan yaitu:

1. Sakit kepala migrain
Sakit kepala ini umumnya datang dan pergi dan memiliki gejala seperti sering terjadi di salah satu sisi kepala saja, terasa seperti berdenyut, membuat orang sensitif terahdap cahaya dna suara, ada nyeri yang disertai gerakan, kadang-kadnag disertai dengan mual dan muntah.

2. Sakit kepala sinus
Sakit kepala ini umumnya disertai dengan hidung tersumbat dan adanya tekanan atau nyeri di bagian depan wajah atau dahi. Meski begitu ada pula gejala lain yang terjadi seperti berlangsung selama beberapa hari bahkan bulan, nyeri terletak di dahi, bawah mata atau belakang mata, nyeri disertai dengan sakit tenggorokan atau batuk terutama di pagi hari.

3. Sakit kepala akibat ketegangan (tension headache)
Sakit kepala ini terjadi karena otot yang tegang, biasanya dimulai di dasar leher dan menyebar ke seluruh kepala. Mayoritas orang dengan kondisi ini terjadi akibat tidak memiliki waktu tidur yang cukup sehingga bangun dengan kondisi otot yang tegang atau akibat banyaknya tekanan (stres) yang membuat otot menegang.


Sumber: Link

Comments

Popular posts from this blog

Rekor Dunia Kenakan Celana Dalam Terbanyak

Sebuah usaha pemecahan rekor dunia yang tidak biasa kembali dilakukan. Kali ini adalah memakai celana dalam terbanyak yang bisa dilakukan oleh satu orang. Gelar tersebut berhasil diraih kembali oleh pria asal Inggris, Gary Craig, setelah sempat memegangnya.     Tahun ini Gary berhasil memakai 302 celana untuk mencetak rekor dunia yang baru. Saat ini ia sedang menunggu konfirmasi rekornya dari pihak Guinness World Record. “Aku ingin menjadi orang pertama yang bisa memakai lebih dari 300 pasang dan aku berhasil melakukannya,” ucap Gary. “Memakai semua celana dalam itu lebih sulit daripada yang terlihat karena akhirnya kamu menanggung beban yang berat,” tutur pria yang bekerja sebagai arsitek ini. “Tapi kerumunan orang-orang terus menyemangatiku dan membuatku terus berusaha.” Sebelumnya pria berusia 53 tahun ini sudah memegang rekor dengan mengenakan 211 celana. Berkat prestasinya pada 2010 itu ia kemudian dijuluki Geordie Pantsman. Sedangkan rekor yang Gary kalahkan

Hewan Paling Pintar di Dunia

1. Simpanse Binatang ini sangat populer di Hollywood sebagai "Binatang Film" paling laris selain anjing. Simpanse adalah binatang primata tercerdas di dunia, dan para ilmuwan juga mengakui bahwa mereka adalah binatang paling cerdas di dunia saat ini. Primata ini berasal dari hutan tropis di Afrika . Mereka hidup berkelompok, bersosialisasi dengan sesama, bahkan berorganisasi. Mereka adalah makhluk yang menunjukkan aktivitas menyerupai manusia purba. Mereka dapat membuat tombak untuk berburu kelinci dalam lubang, memetik buah dengan galah, memecahkan kacang dengan batu, bahkan memancing ikan dengan cabang pohon! Seorang profesor dari Primate Research Institute of Kyoto University bernama Tetsuro Matsuzawa, mendedikasikan hidupnya untuk meneliti simpanse ini. Beliau mengatakan bahwa simpanse bahkan dapat mengalahkan para sarjana matematika Jepang pada saat tes memori angka

Aneh, Air Terjun Ini Mengalir Bolak Balik

Siap-siap kaget saat berkunjung ke Teluk Talbot di Australia Barat. Jika selama ini air terjun menurun ke bawah, beda ceritanya dengan “Horizontal Falls” yang mengalir mendatar, sekaligus bolak-balik. Kok bisa? Aliran airnya deras layaknya air yang terjun dari tebing. Sekilas memang pemandangan ini terlihat seperti air terjun, tapi bedanya aliran airnya mendatar. Sampai-sampai tempat ini dinamai The “Horizontal Falls” atau air terjun horizontal. Peristiwa ini sebenarnya terbentuk karena derasnya air yang keluar dari sela-sela tebing. Tebing tersebut membelah lautan. Dari sisi lautan yang satu (sebelah kanan), air akan meluncur deras ke sisi di seberangnya (sebelah kiri). Ini terjadi karena air laut di sebelah kanan sedang pasang, sedangkan air laut di sebelah kiri sedang surut. Uniknya, hal tersebut juga berlaku kebalikannya. Tidak jarang jika pagi hari air mengalir dari kanan ke kiri, tapi sorenya malah dari kiri ke kanan. Peralihan air ini terjadi terus-menerus